04/11/15

Teks Arab Doa Qunut dan Cara Membacanya

Ada beberapa hal yang menjadi ciri khas umat Nahdliyin, diantaranya yaitu dalam Tata Cara Pelaksanaan Sholat Jum'at sebagaimana yang telah kami bagikan sebelumnya, dan Pembacaan Doa Qunut pada Sholat Subuh. Adanya perbedaan ini bukanlah dimaksud untuk memetak-metakkan atau memecah belah umat Islam di Indonesia khususnya, karena semua memiliki tujuan yang sama yaitu Allah SWT, dan tentunya masing-masing golongan memiliki dalil yang dijadikan pedoman dalam pelaksanaan ibadah.

teks doa qunut subuh

Berikut Teks Bacaan Doa Qunut dan Cara Pembacaannya
Setelah selesai "memuji Allah" saat i'tidal pada rakaat kedua sholat Subuh, kemudian imam membaca doa qunut dengan suara jelas (jahr) dan makmum mengamini. Bacaanya sebagai berikut:
 

الدعاء قنوط

أَللّهُمَّ اهْدِنِى فِيْمَنْ هَدَيْتَ
وَعَافِنِى فِيْمَنْ عَافَيْتَ
وَتَوَلَّنِى فِيْمَنْ تَوَلَّيْتَ
وَبَارِكْ لِى فِيْمَا أَعْطَيْتَ
وَقِنِى بِرَحْمَتِكَ شَرَّ مَا قَضَيْتَ

Sampai disini, imam dan semua makmum meneruskan doa qunut pada lafadz di bawah ini dengan suara pelan (sirr):

فَإِنَّكَ تَقْضِى وَلَا يُقْضَى عَلَيْكَ
وَإِنَّهُ لَايَذِلُّ مَنْ وَالَيْتَ
وَلَا يَعِزُّ مَنْ عَادَيْتَ
تَبَارَكْتَ رَبَّنَا وَتَعَالَيْتَ
وَلَكَ الْحَمْدُ عَلَى مَا قَضَيْتَ
وَاسْتَغْفِرُكَ وَأَتُوْبُ إِلَيْكَ 

Setelah selesai membaca beberapa kalimat di atas, imam kembali membaca doa qunut dengan suara jelas (jahr) dan makmum mengamini.

أَللّهُمَّ أَهْلِكَ أَعْدَ الدِّيْنِ
أَللّهُمَّ انْصُرْ مَنْ نَصَرَ الدِّيْنِ
أَللّهُمَّ اخْذُلْ مَنْ خَذَلَ الْمُسْلِمِيْنَ

Imam masih membaca doa qunut dengan suara jelas, namun pada beberapa kalimah (Doa Tolak Balak) dibawah ini, jamaah membalikkan telapak tangan sehingga posisi telapak tangan menghadap ke tanah.
 
أَللّهُمَّ اكْشِفْ عَنَّا مِنَ الْبَلاَءِ مَا لَا يَكْشِفُهُ غَيْرُكْ ۲x
أَللّهُمَّ اكْشِفْ عَنَّا مِنَ الْبَلاَءِ وَالْوَبَاءِ وَالطَّعُوْنِ وَالأَسْقَامِى وَالأَمْرَاضِ وَالْفِتَنِ وَالْقَهْطِ مَالاَ يَكْشِفُهُ غَيْرُكْ

Setelah pembacaan Doa Tolak Balak, jamaah kembali menegadahkan tangan menghadap ke atas.

وَصَلَّى اللّهُ عَلى سَيِّدِنَا مُحَمَّدِنِ النَّبِيِّ اْلأُمِيِّ وَعَلى ألِهِ وَصَحْبِهِ وَبَارَكَ وَسَلَّمَ

Selesai, beberapa Ulama' melarang kita mengakhiri doa Qunut dengan mengusapkan tangan ke wajah (seperti jika selesai berdoa di luar sholat), hal ini dimaksudkan agar kita tidak melakukan gerakan lebih dari tiga kali dalam satu rukun shalat. Wallahu a'lam.
 
Setelah selesai membaca Doa Qunut kemudian jamaah meneruskan rukun shalat, yaitu sujud dan seterusnya hingga salam. 


Demikian Teks Arab Doa Qunut dan Cara Membacanya yang dapat kami bagikan, jika Anda berkeinginan untuk mencetak Teks Doa Qunut tersebut silahkan unduh pada link download di atas. Semoga bermanfaat.

Silahkan tuliskan komentar yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
EmoticonEmoticon